biologi - Dasar Agronomi kacang hijau

 BAB 1
PENDAHULUAN
  1. Latar Belakang
Kacang hijau merupakan salah satu tanaman Leguminosae yang cukup penting di Indonesia. Sampai saat ini perhatian masyarakat kurangnya perhatian ini di antaranya disebabkan oleh hasil yang dicapai per hektarnya masih sanagat rendah.
Tanaman kacang hijau diduga berasal dari kawasan India dan telah lama dikenal dan ditanam oleh petani di Indonesia. Kacang hijau memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan tanaman kacang-kacangan yang lain yaitu :
1. lebih tahan terhadap kekeringan
2. hama dan penyakit relative sedikit
3. panen relative cepat, pada umur 55-60 hari
4. cara tanam dan pengelolaan dilapangannya serta perlakuan pasca panen relative mudah
5. kegagalan panen total relatif kecil
6. harga jual tinggi dan stabil
7. dapat dikonsumsi langsung dengan pengolahan yang mudah
peningkatan produksi kacang hijau dilakukan dengan cara memperbaiki kultur teknis petani, mendapatkan varietas-varietas yang produksinya tinggi dan masak serempak, serat peningkatan usaha pengelolaan lepas panennya.
  1. Tujuan
Adapun tujuan pemberian pupuk NPK pada tanaman kacang hijau dalam mata kuliah Dasar Agronomi adalah : “ Agar kita dapat melihat bagaimana pengaruh pemberian dosis pupuk NPK terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau.”


BAB 2
TINJAUAN PUSTAKA
  1. Klasifikasi Tanaman Kacang Hijau
Kacang hijau merupakan salah satu tanaman semusim yang berumur pendek (±60 hari). Tanaman ini disebut juga mungbean, green gram, atau golden gram. Dalam dunia tumbuh-tumbuhan tanaman ini diklasifikasikan sebagai berikut ini.
Kingdom    : Plantae
Divisi           : Spermathophyta
Subdivisi    : Angiospermae
Kelas          : Dicotyldonae
Ordo            : Rosales
Famili          : Papilionaceae
Genus        : Vigna
Spesies      : Vigna Radiata atau Phaseolus Radiatus.
  1. Morfologi Tanaman Kacang Hijau
Tanaman kacang hijau berbatang tegak dengan ketinggian sangat bervariasi, antara 30-60 cm, tergantung varietasnya.cabangnya menyamping pada batang utama, berbentuk bulat, dan berbulu. Warna batang dan cabangnya ada yang hijau ada yang ungu.
Daunnya trifoliate (terdiri dari tiga helaian) dan letaknya berseling. Tangkai daunnya cukup panjang, lebih panjang dari daunnya. Warna daunnya hijau muda sampai hijau tua.
Bunga kacang hijau berwarna kuning, tersusun dalam tandan, keluar pada cabang serta batang, dan dapat menyerbuk sendiri.
Polong kacang hijau berbentuk silendris dengan panjang antara 6-15 cm dan biasanya berbulu pendek. Sewaktu muda polong berwarna hijau dan setelah tua berwarna hitam atau cokelat. Setiap polong berisi 10-15 biji.
Biji kacang hijau lebih kecil disbanding biji kacang-kacangan lain. Warna bijinya kebanyakan hijau kusam atau hijau mengkilap, beberapa ada yang berwarna kuning, cokelat, dan hitam.
Tanaman kacang hijau berakar tunggang dengan akar cabang pada permukaan.
  1. Syarat Tumbuh
Kacang hijau merupakan tanaman tropis yang menghendaki suasana panas selama hidupnya. Tanaman ini dapat ditanam di dataran rendah hingga ketinggian 500 m di atas permukaan laut. Tanaman kacang hijau dapat tumbuh di daerah yang curah hujannya rendah dengan memanfaatkan sisa-sisa kelembapan pada tanah bekas tanaman yang diairi

BAB 3
BAHAN METODE
1.    Bahan dan Alat
1.    Kacang hijau
2.    Tanah
3.    Polybag 5 kg
4.    Penggaris
5.    Label
2.    Cara Kerja
a) Siapkan alat dan bahan yang di butuhkan, pilih benih yang sehat, buatlah media dengan campuran tanah dan pasir dengan perbandingan 1:1 serta pupuk kandang lalu masukkan ke dalam polybag berukuran ± 5 Kg.
b) Masukkan pupuk sesuai dengan dosis pemupukan ( 0, 50, 100, 150 gr) masing-masing dengan 1 , 2, 3 populasi benih dengan tiga kali pengulangan.
c) Lakukan penyiraman pagi dan sore secukupnya.
d) pisahkan masing-masing polibak yaitu di tempat terang, sedikit matahari dan tidak ada sama sekali cahaya.






BAB 4
HASIL DAN PEMBAHASAN
1.    Pembahasan

Berdasarkan pengamatan kam selama melaksanakan penelitian dirumah menggunakan bibit kacang hijau, pada saat itu kami meneliti tentang pengaruh cahaya pada perkecambaan biji kacang hijau yang diperlukan pada proses perkecambahan adalah 1 bulan atau 30 hari. Media tanam yang kami gunakan  pada saat itu adalah tanah yang disimpan dalam polibac.
a.      Tanaman yang ditanam pada tempat gelap memiliki pertumbuhan lebih cepatdarimpada yang ditanam ditempat terang.
b.      Tanaman di tempat terang lebih kacang hijau daunnya dan batangnya lebih besarsedang ditempat gelap daunnyadaunnya menguning dan batangnya keci atau kurus
c.       Tanaman yang ditanam ditempat basa pertumbuhan akar biji merata sedang yang tergenang air tidak merata
2.    Pengamatan
parameter yang di amati pada praktikum ini adalah jumlah daun, tinggi tanaman, saat berbunga, umur berbunga, jumlah polong, berat polong. Hama, luas daun.
No
pratikum
Hari/ tanggal
Jumlah daun
Tinggi tanaman
Pengamatan
1
Tempat terang
5-12/ Ags/11
3
12,5


13-20/ Ags/11
6
22
21-28/ Ags/11
10
30
2
Sedikit matahari
5-12/ Ags/11
2
14


13-20/ Ags/11
4
24,5
21-28/ Ags/11
6
32
3
Anpa ada matahari
5-12/ Ags/11
2
15,5


13-20/ Ags/11
2
20
21-28/ Ags/11
2
35,5

BAB 5
1.    KESIMPULAN
Kacang hijau merupakan salah satu tanaman semusim yang berumur pendek (±60 hari). Kacang hijau memiliki beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan tanaman kacang-kacangan yang lain yaitu :
  1. lebih tahan terhadap kekeringan
  2. hama dan penyakit relative sedikit
  3. penen relative cepat, pada umur 55-60 hari
  4. cara tanam dan pengelolaan dilapangannya serta perlakuan pasca panen relative mudah
  5. kegagalan panen total relative kecil
  6. harga jual tinggi dan stabil
  7. dapat dikonsumsi langsung dengan pengolahan yang mudah
Tanaman kacang-kacangan bisanya tidak tanggap terhadap pupuk nitrogen (N), terutama apabila ditanam di tanah yang subur dan ada bakteri bintil akar yang aktif. Hal ini disebabkan karena kacang-kacangan pada umumnya dapat mengikat N dari udara bebas dengan menggunakan bintil akar. Tetapi, pengikatan N ini mulai aktif pada waktu daun pertama muncul sehingga perlu di beri pupuk N untuk digunakan selama bintil akar belum aktif mengikat N dari udara. Kebutuhan pupuk N ini sebanyak 10-25 kg/ha.
Tanah yang miskin fosfor (P) dan kalium (K) memerlukan pemupukan lengkap dengan jumlah kira-kira sama dengan pupuk N tadi. Pupuk ini di berikan pada saat tanam mengingat umur kacang hijau yang relative pendek.
B.   Saran
Saya sebagai siswa seharusnya harus banyak mengetahui tentang keadaan lingkungan. Bai itu perkembangannya maupun pengaruhnya terhadap lingkungan.apa lagi sekarang ini, di zaman era globalisasi dan bumi semakin panas. Perlu di adakan penghijauan kembali. Untuk saya menyarankan sering-seringlah mengadakan penelitian/pengamatan. Tidak hanya pada kacang hijau tapi juga pada tanaman lainagar kita mengetahui tanaman apa yang perlu di tanam untuk mengurangi pemanasan global.

Related posts

Description: biologi - Dasar Agronomi kacang hijau Rating: 4.5 Reviewer: Unknown ItemReviewed: biologi - Dasar Agronomi kacang hijau
Al
Mbah Qopet Updated at: 23.58

0 komentar: